"Sangat bangga kami memperkenalkannya secara World Pemiere, Renault Triber. Renault Triber dirancang, dikembangkan dan diproduksi di India, untuk pelanggan India terlebih dahulu, sebelum kami membawanya ke dunia. Ini adalah game-changer," ujar CEO Group Renault, Thierry Bollore saat peluncuran global.
Lebih lanjut Executive Vice President Corporate Design Grup Renault, Laurens van den Acker mengatakan desain Renault ini dikonsep sebagai mobil keluarga yang multifungsional.
"Tujuan kami bersama Triber adalah merancang mobil yang akan berubah sesuai dengan banyak kebutuhan dan kehidupan banyak pelanggan kami. Baik mereka orang tua, kekasih, kelompok teman, keluarga, apa pun suku mereka, apa pun gaya hidup mereka, Renault Triber harus beradaptasi," ujar Laurens.Berikut spesifikasi low MPV Triber berkapasitas 7 penumpang yang baru saja meluncur secara global di India.
Pada bagian fascia, terdapat grill depan khas Renault dengan bentuk bilah horizontal bertingkat yang dibelah logo Renault hingga seperti menyatu dengan headlamp memberikan kesan tegas pada mobil ini.
Foto: Dok. Renault |
MPV entry-level ini sudah dilenglapi LED Day Time Running Light, sedangkan lampu utamanya nampak sudah menggunakan projektor dengan sedikit sentuhan chrome di dalamnya. Di bagian atas, MPV ini memiliki roof rail dan antena tiang.
Secara dimensi, Triber memiliki ukuran dengan panjang 3990 mm, lebar 1739 mm, tinggi 1643 mm, ground clearance 182 mm dan berat total 947 kg. Dengan dimensi seperti ini, kenyamanan apa yang ditawarkan Triber?
"Satu kunci di sini adalah kelegaan, kabin penumpang untuk kendaraan dengan panjang kurang dari 4 meter. Renault Triber bisa menampung hingga 7 orang dengan nyaman, baik bangku baris depan dan belakang," ujar Laurens.
"Bila baris ketiga tidak dipakai, dapat menampung hingga 645 liter saat diubah menjadi 5 kapasitas bangku penumpang," kata Laurens.
Foto: Dok. Renault |
Yap keunggulan yang ditawarkan Triber adalah roominess atau kelegaan dengan bangku di baris ketiga yang mudah dicopot. Apabila tidak terpakai, maka dapat menampung hingga 625 liter.
Semua baris bangku mendapatkan socket pengisian untuk mengisi ulang baterai gadget. Dan uniknya pengaturan AC di baris kedua terdapat di sisi pilar tengah, dan baris ketiga kebagian udara AC dari lubang langit-langit.
Beranjak ke bagian hiburan, Lauren menjelaskan Triber sudah menganut sistem infotainment layar sentuh berukuran 20.3 cm (8 inch) yang dapat terhubung dengan Apple CarPlay dan Android Auto.
Foto: Dok. Renault |
Salah satu hal lain yang ditawarkan adalah sistem keyless atau disebutnya hands-free smart access card. Artinya pemilik mobil tidak perlu lagi mengeluarkan kunci dalam kantong untuk menghidupkan mesin. Pun saat ditinggalkan, mobil akan mengunci dengan otomatis.
Oiya fitur keamanan lainnya, mobil ini juga sudah dilengkapi dengan sensor parkir dan kamera belakang. Untuk menunjang keamanan, mobil ini juga sudah dilengkapi 4 airbag untuk sopir, penumpang, dan sisi depan. Tak lupa seat belt tiga titik pada bangku baris pertama dan kedua.
Pada bagian dashboard juga terlihat modern. Triber dibekali LCD screen berukuran 8.9 cm (3.5 inci) dengan tampilan Full LED instrumen yang menampilkan tachometer, indikator bensin, dan temperatur mesin.
Untuk pasar India, Triber dibekali mesin bensin 1.000cc. Mesin itu mampu menumpahkan tenaga 72 Ps, dan torsi maksimal 96 Nm dengan pilihan transmisi manual atau robotized. Soal harga saat peluncuran belum diumumkan.
Namun, diberitakan Auto Car India, Selasa (18/6/2019), Renault Triber bakalan dibanderol seharga 530.000 rupee hingga yang termahal 800.000 rupee. Kalau dirupiahkan, harga Triber cukup terjangkau karena berkisar mulai Rp 108-165 jutaan untuk varian tertingginya. Tapi sekali lagi, itu baru perkiraan. (riar/rgr)
https://oto.detik.com/mobil/d-4592488/spek-mobil-eropa-penantang-avanza-cs-mesinnya-cuma-1000-cc
2019-06-19 11:10:36Z
52781669025000
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Spek Mobil Eropa Penantang Avanza Cs, Mesinnya Cuma 1.000 cc - Detikcom"
Post a Comment