
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Pemadaman listrik yang terjadi pada Minggu (4/8/2019) membuat layanan Tol Pasteur terganggu. Humas Tol Purbaleunyi Nandang Elan mengatakan, akibat pemadaman listrik pada hari ini transaksi di Gerbang Tol Pasteur menjadi terhambat.
"Khusus untuk gerbang tol Pasteur dilakukan secara manual, jadi pembayarannya hanya bisa dilakukan cash," tutur Nandang kepada ayobandung.com.
Dia memaparkan Jasa Marga sebenarnya telah menyiapkan backup data khususnya di 12 Gerbang tol Purbaleunyi, untuk memasok daya listrik saat gangguan, di semua gerbang tol juga telah disiapkan jenset yang bisa mencukupi sampai 12 jam.
AYO BACA : 16 Daerah Kena Dampak Pemadaman Listrik
"Untuk gerbang tol pasteur, tadi sempat mengalami ganguan jenset, sehingga pembayaran hanya bisa dilakukan cash. Tapi untuk gerbang tol yang lain masih aman, kecuali listrik padam sampai besok," katanya.
Pihaknya terus berupaya supaya masalah daya di Gerbang tol Pasteur bisa kembali pulih dan transaksi elektronik bisa kembali lancar.
"Secara keseluruhan, semuanya aman. Hanya pasteur yang terkendala jenset, tadi sempat juga terjadi di Padalarang, tapi tidak lama dan sudah pulih. Kami terus mengupayakan agar semua gerbang tol tetap bisa bertransaksi dengan lancar,"ujarnya.
AYO BACA : Pemadaman Listrik, Lampu Lalu Lintas Ruas Utama Kota Bandung Padam
Nandang melanjutkan, akibat transaksi yang terpaksa dilakukan secara manual (pembayaran cash), terjadi antrean kendaraan di Gerbang Tol keluar pasteur.
"Rata-rata pengemudi tidak menyiapkan uang cash, jadi transkasi di Pasteur agak lama, sehingga terjadi antrean. Kami imbau jika akan keluar pasteur supaya menyiapkan uang tunai, atau menggunakan gerbang keluar yang lain," ujarnya.
Ahmad salah seorang pengguna jalan mengungkapkan dia terjebak macet cukup panjang di exit tol Pasirkoja.
"Tadi saya mau keluar pasteur, tapi sudah mengular, makanya saya keluar di Pasirkopja, ternyata di sini juga sama," ujarnya kepada Ayobandung.com.
"Saya tidak tahu apakah ini ada imbas dari pemadaman listrik atau karena kendaraan yang menggunakan tol banyak," imbuhnya.
AYO BACA : PLTU Paiton Alami Gangguan, Warga Bandung Rasakan Dampak Pemadaman Listrik
https://www.ayobandung.com/read/2019/08/04/59610/imbas-listrik-mati-tol-pasteur-transaksi-manual
2019-08-04 09:16:40Z
52781738524781
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Imbas Listrik Mati, Tol Pasteur Transaksi Manual - ayobandung.com"
Post a Comment