Pertamina mulai melakukan uji coba pembatasan BBM jenis Pertalite untuk pengguna mobil. Selama masa uji coba ini, pengendara mobil mendapatkan jatah pengisian BBM maksimal 120 liter per hari. Lalu bagaimana bila mengisi lebih dari jatah?
Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menjelaskan konsumen tidak bisa membeli lebih dari jatah segitu sekalipun di masa uji coba ini.
"Tidak (beli lebih dari jatah). Memangnya ada yang ngisi melebihi itu untuk perjalanan 1 hari?" kata Irto saat dikonfirmasi detikcom.
Pertamina juga sudah memiliki mekanisme bila konsumen membeli BBM melebihi jatah yang ditentukan. Bila mobil sudah mengisi Pertalite 120 liter per hari, maka sistem di SPBU otomatis akan mengunci. Dengan begitu, BBM tidak bisa lagi tersalurkan ke mobil. Pun kuota 120 liter per hari untuk mobil terbilang banyak. Pasalnya, rata-rata mobil pengguna Pertalite memiliki kapasitas tangki sebesar 43 liter.
Perlu digarisbawahi, jatah 120 liter per hari itu bersifat sementara. Untuk angka pembatasan Pertalite sesungguhnya masih menanti revisi Peraturan Presiden nomor 191 tahun 2014 tentang tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak (BBM).
"Kalau untuk merubah angka default 120 liter, kami masih menunggu ketentuan dari regulator," jelas Irto.
Uji coba pembatasan pembeli Pertalite itu juga dilakukan bersamaan dengan penerapan QR Code untuk bertransaksi. Nah bagi kamu pengguna Pertalite, jangan kaget ketika beli BBM RON 90 itu pelat nomor akan dicatat oleh petugas SPBU. Pencatatan itu dilakukan agar kendaraan yang mengisi BBM subsidi terdata di sistem milik Pertamina.
Pertamina juga masih terus membuka pendaftaran bagi kendaraan pengguna BBM subsidi. Hingga saat ini belum ditentukan kapan batas akhir pendaftaran pengguna BBM subsidi tersebut. Ada dua cara yang bisa dilakukan untuk mendaftarkan kendaraan kamu, pertama dengan mengunjungi langsung laman subsiditepat.mypertamina.id dan mengisi data-data kendaraan.
Kalau bingung, kamu bisa mendaftar secara offline dengan mendatangi booth pendaftaran di area-area yang sudah ditentukan.
Simak Video "Ternyata Segini Harga Asli Pertalite Tanpa Subsidi"
[Gambas:Video 20detik]
(dry/din)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMieGh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS9tb2JpbC9kLTYzMDU0NDAvbW9iaWwtcHJpYmFkaS1iZWxpLXBlcnRhbGl0ZS1kaWJhdGFzaS1wZXItaGFyaS1pbmkteWFuZy10ZXJqYWRpLWthbGF1LWxlYmloaS1rdW90YdIBfGh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS9tb2JpbC9kLTYzMDU0NDAvbW9iaWwtcHJpYmFkaS1iZWxpLXBlcnRhbGl0ZS1kaWJhdGFzaS1wZXItaGFyaS1pbmkteWFuZy10ZXJqYWRpLWthbGF1LWxlYmloaS1rdW90YS9hbXA?oc=5
2022-09-22 04:04:44Z
1574028534
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mobil Pribadi Beli Pertalite Dibatasi per Hari, Ini yang Terjadi Kalau Lebihi Kuota - detikOto"
Post a Comment