Garuda Indonesia dinobatkan sebagai maskapai global paling tepat waktu untuk tahun 2022. Sementara, maskapai terbaik dunia 2022 versi Skytrax, Qatar Airways tidak masuk, dan Emirates hanya di urutan ke-20.
The Most Punctual Global Airline berdasar data yang disusun oleh OAG Flightview, lembaga riset independen asal Inggris. Mereka menilai kinerja tingkat ketepatan waktu maskapai dunia.
Melansir data Punctuality League 2023 oleh OAG Flight View, Garuda Indonesia berhasil mencatatkan capaian tingkat ketepatan waktu sebesar 95,63 persen, yang sekaligus mencatatkan capaian tingkat ketepatan waktu tertinggi yang pernah diraih perusahaan. Itu lebih baik sejak 2019 lalu.
Dibanding tiga tahun lalu, Garuda Indonesia mencatatkan peningkatan peringkat dari posisi nomor 2. Di bawahnya berturut-turut ada Safair, Eurowings, Thai AirAsia, dan Jeju Airlines.
Jadi, OAG menganalisis data penerbangan setahun penuh dari 2022 (1 Jan - 31 Des 2022) untuk menemukan maskapai dan bandara paling tepat waktu di dunia. Daftar peringkat ketepatan waktu ini mengungkapkan peringkat 20 maskapai teratas di dunia, 20 maskapai penerbangan bertarif rendah teratas hingga 20 bandara di seluruh dunia.
Agar memenuhi syarat untuk dimasukkan dalam Liga Ketepatan Waktu OAG, lembaga ini harus memiliki data status penerbangan minimal 80% dari seluruh jadwal penerbangan yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan atau bandara.
Banyak instrumen pengukur, mulai dari ketepatan waktu maskapai didasarkan pada kode operator yang beroperasi dan dibatasi untuk penerbangan penumpang terjadwal saja. Hingga ketepatan waktu maskapai dihitung berdasarkan data kedatangan saja.
Berikut 20 maskapai paling tepat waktu untuk tahun 2022 dari OAG:
1. Garuda Indonesia
2. Safair
3.Eurowings
4. Thai AirAsia
5. Jeju Airlines
6. All Nippon Airways
7. Japan Airlines
8. Copa Airlines
9. Iberia
10. LATAM Airlines Group
11. Azul Airlines
12. Sky Airline
13. Air Europa
14. Avianca
15. IndiGo
16. Thai Smile Airways
17. Delta Air Lines
18. Viva Air Colombia
19. Etihad Airways
20. Emirates.
Simak Video "Lihat Keseruan Garuda Indonesia Travel Fair 2022"
[Gambas:Video 20detik]
(msl/ddn)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMibWh0dHBzOi8vdHJhdmVsLmRldGlrLmNvbS90cmF2ZWwtbmV3cy9kLTY1MTE1MjMvZ2FydWRhLW5vMS1kYW4tZW1pcmF0ZXMta2UtMjAtc29hbC1tYXNrYXBhaS1wYWxpbmctdGVwYXQtd2FrdHXSAXFodHRwczovL3RyYXZlbC5kZXRpay5jb20vdHJhdmVsLW5ld3MvZC02NTExNTIzL2dhcnVkYS1ubzEtZGFuLWVtaXJhdGVzLWtlLTIwLXNvYWwtbWFza2FwYWktcGFsaW5nLXRlcGF0LXdha3R1L2FtcA?oc=5
2023-01-12 04:31:50Z
1725996373
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Garuda No.1 dan Emirates ke-20 Soal Maskapai Paling Tepat Waktu - detikTravel"
Post a Comment