Search

Impor Beras 2 Juta Ton saat Panen Raya, Ini Penjelasan Jokowi - Bisnis Tempo.co

TEMPO.CO, JakartaPresiden Joko Widodo atau Jokowi menyetujui impor beras 2 juta ton sampai akhir 2023. Impor beras itu mendapat kritik karena volumenya mencapai jutaan ton dan dilakukan di tengah musim panen raya sehingga berpotensi menurunkan harga jual beras petani. Presiden Jokowi menjelaskan alasan pemerintah tetap melakukan impor beras 2 juta ton tersebut.

"Karena kemungkinan akan ada yang namanya el nino, kering panjang," kata Jokowi  dalam keterangan pers usai tanam padi bersama petani di Tuban, Jawa Timur, Kamis, 6 April 2023.

Menurut Jokowi, karena pertimbangan potensi kekeringan panjang itu maka Perum Bulog dan Badan Pangan Nasional (Bapanas) mempersiapkan diri dengan memperkuat cadangan beras. "Jangan sampai nanti pas sudah musim kering panjang kita bingung karena mau beli beras ke Thailand, ke Vietnam, ke India, ke Pakistan, barangnya tidak ada. Ini yang kami hindari," ujar Jokowi.

Sebab, kata Jokowi, el nino ini tidak hanya terjadi di Indonesia, tapi juga di negara-negara produsen beras tersebut. 

Jokowi yakin langkah impor beras 2 juta ton ini tidak akan mengganggu harga gabang petani.  "Datangnya juga bertahap," kata Jokowi.

Keputusan impor ini sudah disetujui pada akhir Maret lalu. Berdasarkan salinan surat penugasan yang diterima Tempo, Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi telah memerintahkan Perum Bulog untuk mengimpor 2 juta ton beras sampai Desember 2023.

Keputusan impor beras 2 juta ton ini juga sudah dikonfirmasi oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan. Saat ditemui Tempo di kantor Kementerian Koperasi dan UKM pada Senin, 27 Maret 2023, Zulkifli Hasan mengatakan impor beras telah disetujui di dalam rapat terbatas bersama Kementerian dan lembaga terkait. 

"Sudah diputuskan di Ratas (rapat terbatas)," ujar Zulkifli Hasan. 

Selanjutnya: Dalam surat penugasan tersebut ...

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMiYWh0dHBzOi8vYmlzbmlzLnRlbXBvLmNvL3JlYWQvMTcxMTkxNi9pbXBvci1iZXJhcy0yLWp1dGEtdG9uLXNhYXQtcGFuZW4tcmF5YS1pbmktcGVuamVsYXNhbi1qb2tvd2nSAQA?oc=5

2023-04-06 06:04:28Z
1899340080

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Impor Beras 2 Juta Ton saat Panen Raya, Ini Penjelasan Jokowi - Bisnis Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.