Search

Pemerintah: Lion Air Belum Menurunkan Harga Tiket Pesawatnya - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekertaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Susiwijono mengatakan, maskapai Lion Air belum menurunkan harga tiketnya.

Seharusnya, mulai 11 Juli 2019 Lion Air dan Citilink diwajibkan menurunkan harga tiketnya 50 persen dari tarif batas atas (TBA) yang telah ditentukan di hari Selasa, Kamis dan Sabtu untuk jadwal penerbangan pukul 10.00 sampai 14.00 waktu setempat.

“Nah Lion (Air) masih belum menjalankan (aturannya). Kita harap dalam waktu dekat bisa adjustment sistemnya,” ujar Susi di kantornya, Jakarta, Jumat (12/7/2019).

Baca juga: Penurunan Harga Tiket Citilink Termasuk di Rute Gemuk

Susi menjelaskan, Lion Air beralasan belum menurunkan harga tiketnya karena masih ada permasalahan teknis.

“Lion Air masih perlu waktu menyesuaikan sistemnya. Adjustment sistem perlu waktu,” kata Susi.

Susi menambahkan, Lion Air berjanji baru bisa menyesuaikan sistem untuk penurunan harga tiketnya pada pekan depan.

“Untuk Lion mereka masih minta waktu. Kami menghormati. Mereka upyakan secepatnya. Janji ke kami Kamis depan untuk mengakomodasi kebijakan ini,” ucap dia.

Baca juga: Cek Harga Tiket Pesawat LCC, Lion Air dan Citilink Murah Mana?

Let's block ads! (Why?)


https://money.kompas.com/read/2019/07/12/164435726/pemerintah-lion-air-belum-menurunkan-harga-tiket-pesawatnya

2019-07-12 09:46:43Z
52781703213210

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pemerintah: Lion Air Belum Menurunkan Harga Tiket Pesawatnya - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.