
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sempat mengalami penurunan kualitas jaringan imbas padamnya listrik di Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, layanan telekomunikasi Telkomsel berangsur-angsur normal.
Hal itu disampaikan, Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin melalui keterangannya, yang diterima Tribun pukul 19.00 WIB, Minggu (4/8/2019).
Ia mengatakan, layanan jaringan akan dinormalkan secara bertahap.
"Saat ini layanan komunikasi berangsur pulih yaitu layanan SMS, suara, maupun data, serta transaksi aktivasi sudah dapat diakses dengan normal secara bertahap oleh pelanggan Telkomsel," ujar Denny.
Baca: KAI Minta Maaf Keberangkatan Kereta dari Jakarta Terganggu Akibat Pemadaman Listrik PLN
Baca: Pelaku Penembakan Brutal di Texas Baru 21 Tahun, Memuji Pelaku Teror di Selandia Baru
Baca: Pelaku Penembakan Brutal di Texas Baru 21 Tahun, Memuji Pelaku Teror di Selandia Baru
Ia menambahkan, Telkomsel terus berupaya semaksimal mungkin untuk mempercepat pemulihan layanan telekomunikasi di wilayah-wilayah terdampak.
"Kami mengoperasikan mobile back up power sebagai perangkat penunjang catuan listrik untuk keperluan proses recovery infrastruktur jaringan komunikasi," kata dia.
"Kami memohon maaf atas ketidaknyaman akibat gangguan layanan telekomunikasi yang terjadi yang terkena dampak pemadaman pasokan listrik," lanjut pernyataan tertulis itu.
Layanan Ooredoo
https://www.tribunnews.com/bisnis/2019/08/04/penjelasan-telkomsel-dan-indosat-ooredoo-soal-gangguan-akibat-padamnya-listrik
2019-08-04 14:02:59Z
52781740267629
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Penjelasan Telkomsel dan Indosat Ooredoo Soal Gangguan akibat Padamnya Listrik - Tribunnews"
Post a Comment