JAKARTA, KOMPAS.com - Hari Belanja Nasional (Harbolnas) 11.11 yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat akhirnya telah tiba.
Festival belanja online ini menjadi salah satu momen yang ditunggu oleh masyarakat untuk berbelanja, lantaran banyaknya program promo yang diberikan.
Shopee
Shopee misalnya, menawarkan gratis ongkos kirim untuk pilihan bayar di tempat alias Cash On-Delivery (COD). Lalu ada juga diskon hingga 50 persen untuk beberapa barang tertentu, potongan diskon hingga 80 persen untuk perawatan rumah dan bayi dan juga untuk produk beauty brand terfavorit.
"Kami berkomitmen untuk terus berupaya hadir menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat secara online dan memberikan kontribusi dukungan untuk perkembangan para mitra penjual dan brand dalam kondisi yang serba terbatas sekarang ini," ujar Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja dalam siaran persnya, Senin (9/11/2020).
Baca juga: Pembelaan Lengkap Pihak Winda Earl atas Pernyataan Maybank dan Hotman Paris
Handhika menyebutkan, program promo ini akan berlangsung selama 24 jam nonstop.
Untuk itu, para pengguna dapat menikmati penawaran spesial berbagai produk dari bermacam kategori, mulai dari produk fashion, handphone, kecantikan, kebutuhan rumah tangga, dan sebagainya.
Lazada
Hal serupa juga dilakukan oleh Lazada, yang turut memberikan berbagai penawaran promo kepada para pelanggannya.
SVP Traffic Operations and Seller Engagement Lazada Indonesia Haikal Bekti Anggoro mengatakan, Lazada juga memiliki program Laztraktir di Festival Belanja Online 11.11. Dalam program tersebut, konsumen dapat menikmati diskon belanja hingga 99 persen untuk produk bertanda LazTraktir.
"Ketika mencari produk di Lazada, pilih filter LazTraktir, nanti muncul lah semua produk yang berlaku untuk promosi 99 persen. Di halaman produknya bisa klik voucher 50 persen ditambah 49 persen, jadi 99 persen. Sudah seperti dibayarin oleh Lazada," kata Haikal.
Baca juga: Jelang Pilkada, 362 ASN Tidak Netral Telah Dijatuhi Sanksi
Haikal juga mengatakan para pengguna Lazada juga bisa mengumpulkan lebih banyak voucher dengan memainkan game terbaru Happy Bounce di aplikasi Lazada.
Cara memainkannya, kata Haikal, sangat mudah. Pengguna tinggal masuk ke menu coin & reward di homepage aplikasi Lazada, pilih Happy Bounce, lalu klik Play. Pengguna tinggal mengarahkan karakter kucing lucu di permainan Happy Bounce ke arah kiri dan kanan untuk mengumpulkan poin sebanyak mungkin untuk mendapatkan voucher belanja.
Tak hanya itu, pada tanggal 1-10 November, pengguna Lazada dapat mengumpulkan voucher belanja senilai Rp 111.000 sampai dengan Rp 1.111.000. Voucher bisa didapatkan di aplikasi Lazada setiap jam 11 siang dan 11 malam.
"Di tanggal 11 (November), Lazada akan memberikan diskon besar-besaran. Harga banting untuk produk-produk berkualitas. Harga banting berlaku untuk ribuan produk, pesta voucher dengan jutaan voucher yang akan dibagikan setiap harinya, dan juga bebas ongkir ke seluruh Indonesia selama satu hari," kata dia.
Baca juga: Program Diskon Tambah Daya Listrik Diperpanjang, Ini Cara Mendapatkannya
Bukalapak
Sementara itu, Bukalapak juga ikut dalam ajang ini. Bukalapak telah mengkampanyekan Bukalapak 11.11, Promonya Bikin Gregetan!! dalam rangka merayakan momen belanja online 11.11.
Program yang akan berlangsung 26 Oktober - 18 November 2020 ini menawarkan berbagai promo menarik, di antaranya Diskon hingga 90 persen, beragam Voucher Diskon, Flash Deal spesial setiap hari selama periode berlangsung, Promo Sembako, serta Gratis Ongkir. Khusus di tanggal 10 - 12 November Bukalapak juga akan membagikan Cashback hingga Rp 2,5 juta bagi para pelanggan.
“Sejauh ini, Bukalapak 11.11, Promonya Bikin Gregetan!! telah mencapai kenaikan GMV hingga 100 persen apabila dibandingkan dengan promo As11k di November tahun lalu. Melalui program kali ini, Bukalapak menawarkan sejumlah barang yang memang sedang populer di kalangan masyarakat di era new normal ini, di antaranya barang-barang hobi seperti sepeda dan peralatan gaming, peralatan elektronik, kebutuhan rumah tangga, serta gadget dengan diskon yang menggiurkan”, ujar VP of Marketing Bukalapak Erick Wicaksono.
Bukalapak 11.11 juga akan menyajikan program istimewa berjudul Badai Uang Miliaran dengan total hadiah hingga Rp 30 Miliar, dimana pengguna dapat mengikuti permainan Puzzle Miliarder dan berkesempatan mendapatkan kendaraan, gadget, kredit Bukalapak, hingga modal usaha.
Baca juga: Mendag: Perjanjian Perdagangan bebas Asean Tak Bikin Banjir Impor
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMigAFodHRwczovL21vbmV5LmtvbXBhcy5jb20vcmVhZC8yMDIwLzExLzExLzA2MzIxNzEyNi9oYXJib2xuYXMtMTExMS1pbmktcHJvbW8teWFuZy1kaXRhd2Fya2FuLWxhemFkYS1zaG9wZWUtZGFuLWJ1a2FsYXBhaz9wYWdlPWFsbNIBe2h0dHBzOi8vYW1wLmtvbXBhcy5jb20vbW9uZXkvcmVhZC8yMDIwLzExLzExLzA2MzIxNzEyNi9oYXJib2xuYXMtMTExMS1pbmktcHJvbW8teWFuZy1kaXRhd2Fya2FuLWxhemFkYS1zaG9wZWUtZGFuLWJ1a2FsYXBhaw?oc=5
2020-11-10 23:32:00Z
52782471068495
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harbolnas 11.11, Ini Promo yang Ditawarkan Lazada, Shopee dan Bukalapak - Kompas.com - Kompas.com"
Post a Comment