Search

2023 Tahun Ujian Bagi Ekonomi, Sri Mulyani: Stabilitas Sektor Keuangan Harus Dijaga - Bisnis Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa 2023 merupakan tahun ujian bagi perekonomian global termasuk Indonesia. Dia berharap seluruh pemangklu kepentingan khususnya Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) untuk bekerja sama menjaga stabilitas ekonomi nasional.

“Seluruh pemangku kepentingan termasuk dalam KSSK akan terus bekerja di dalam menjaga stabilitas ekonomi nasional khususnya sektor keuangan. Karena ini akan menjadi ujian yang sangat berat bagi kita semua menghadapi tahun 2023,” ujar dia dalam konferensi pers yang disiarkan langsung di akun YouTube Indonesia Stock Exchange pada Senin, 2 Januari 2023.

Baca: Terkini: 5 Fakta Penghasilan Rp 5 Juta Dikenai Pajak, 2022 Tahun Brutal tapi Perdagangan BEI Resilient

Menurut Sri Mulyani, 2023 merupakan tahun ujian bagi bagaimana mengendalikan inflasi global, mencegah resesi terjadi, dan terus meningkatkan pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

Bendahara negara tersebut mengatakan saat Indonesia sudah memiliki Undang-Undang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan atau P2SK yang dilihat sebagai perluasan akses jasa keuangan. Di dalamnya mengatur mengenai sumber pembiayaan jangka panjang untuk pembangunan infrastruktur yang ditingkatkan.

“Daya saing dan efisiensi bursa juga perlu ditingkatkan dan sektor keuangan, serta peningkatan instrumen dan regulasi di dalam mitigasi risiko, juga meningkatkan perlindungan konsumen,” ucap Sri Mulyani. “Penerapan prinsip aktivitas risiko dan regulasi yang setara menjadi sangat penting.”

Sri Mulyani berharap semuanya siap bekerja keras untuk mengawal tahun 2023 menjadi tahun yang resilien, optimistis, dan waspada. “Namun kita insya Allah akan mencoba terus mencapai yang terbaik,” tutur Sri Mulyani.

Presiden Joko Widodo alias Jokowi juga mewanti-wanti agar hati-hati dan tetap waspada menghadapi tahun 2023. “Di tahun 2023 ini adalah tahun ujian bagi ekonomi global maupun ekonomi kita. Kita tetap harus hati-hati tetap waspada,” kata dia.

Dengan optimisme tapi waspada dan hati-hati, kepala negara berujar, tantangan 2023 harus optimistis bisa diselesaikan. “Sehingga kita bisa mengarungi 2023 yang merupakan tahun ujian, dengan ekonomi yang lebih baik,” ujar Jokowi.

Baca juga: 5 Fakta Aturan Terbaru Sri Mulyani Soal Penghasilan Rp 5 Juta Dikenai Pajak

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMidmh0dHBzOi8vYmlzbmlzLnRlbXBvLmNvL3JlYWQvMTY3NDgyNi8yMDIzLXRhaHVuLXVqaWFuLWJhZ2ktZWtvbm9taS1zcmktbXVseWFuaS1zdGFiaWxpdGFzLXNla3Rvci1rZXVhbmdhbi1oYXJ1cy1kaWphZ2HSAXVodHRwczovL2Jpc25pcy50ZW1wby5jby9hbXAvMTY3NDgyNi8yMDIzLXRhaHVuLXVqaWFuLWJhZ2ktZWtvbm9taS1zcmktbXVseWFuaS1zdGFiaWxpdGFzLXNla3Rvci1rZXVhbmdhbi1oYXJ1cy1kaWphZ2E?oc=5

2023-01-02 05:59:33Z
1720842009

Bagikan Berita Ini

0 Response to "2023 Tahun Ujian Bagi Ekonomi, Sri Mulyani: Stabilitas Sektor Keuangan Harus Dijaga - Bisnis Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.