Search

Harga Emas Antam Jeblok Rp 4.000, Borong Nggak Bun? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang Tbk pada Sabtu (26/8/2023) di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung berada di Rp1.065.000 per gram. Angka ini lebih rendah Rp4.000 per gram dari harga perdagangan sebelumnya sebesar Rp1.069.000.

Sementara harga buyback (harga yang digunakan ketika menjual emas kembali) di Rp945.000 per gram.

Berikut harga emas Antam per Sabtu (26/8/2023):

Penurunan harga emas Antam hari ini didorong dari penurunan harga emas di pasar spot. Pada perdagangan Jumat (25/8/2023) harga emas di pasar spot terkoreksi 0,15% berada di level US$ 1.914,53 per troy ons.

Emas turun pada perdagangan Jumat, menghentikan kenaikan empat sesi berturut-turut setelah Ketua Federal Reserve Jerome Powell membiarkan kemungkinan kenaikan suku bunga lebih lanjut.

Dolar dan imbal hasil Treasury 10 tahun US10YT=RR berdetak lebih tinggi, mengurangi daya tarik emas batangan yang tidak memberikan imbal hasil.

Selain itu, Powell berupaya untuk mempertahankan suku bunga lebih tinggi lebih lama, namun tetap bergantung pada data.

Dalam pidatonya pada pertemuan puncak ekonomi di Jackson Hole, Wyoming, dimana para pengambil kebijakan akan "melakukan tindakan dengan hati-hati saat akan memutuskan apakah akan melakukan pengetatan lebih lanjut," namun bank sentral belum menyimpulkan bahwa suku bunga acuannya cukup tinggi untuk mendukung kebijakan tersebut yang dimana memastikan inflasi kembali ke target 2%.

"Reaksi emas terhadap sinyal Powell bahwa The Fed akan menahan diri namun tetap waspada agak mengecewakan, menunjukkan bahwa permintaan pada level saat ini mungkin terbatas," ucap Tai Wong, pedagang logam independen yang berbasis di New York.

Momentum juga terbangun di kalangan pengambil kebijakan Bank Sentral Eropa untuk menghentikan sementara kenaikan suku bunga di tengah memburuknya prospek pertumbuhan.

Jika The Fed kembali menaikkan suku bunga, maka dolar AS akan menguat dan hal ini akan membuat daya tarik emas untuk investasi menjadi kurang menarik dan melemah sehingga harga emas akan mengalami penurunan.


Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.

CNBC Indonesia Research


[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Emas Global Melejit, Harga Emas Antam Hari Ini Malah Tekor


(saw/saw)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMib2h0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL215bW9uZXkvMjAyMzA4MjYwOTQ1MjktNzItNDY2Mjk5L2hhcmdhLWVtYXMtYW50YW0tamVibG9rLXJwLTQwMDAtYm9yb25nLW5nZ2FrLWJ1btIBc2h0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL215bW9uZXkvMjAyMzA4MjYwOTQ1MjktNzItNDY2Mjk5L2hhcmdhLWVtYXMtYW50YW0tamVibG9rLXJwLTQwMDAtYm9yb25nLW5nZ2FrLWJ1bi9hbXA?oc=5

2023-08-26 03:25:00Z
2325432346

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Emas Antam Jeblok Rp 4.000, Borong Nggak Bun? - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.