Search

Saham BRI (BBRI) Cetak Rekor dan Menuju Rp 6.200, Bosnya Bilang Begini - Investor.ID

JAKARTA, investor.id – Harga saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) atau BRI kembali mencetak rekor. BBRI menyentuh level tertinggi sepanjang masa (all time high) pada penutupan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (14/4/2023).

Saham BBRI ditutup naik Rp 95 (1,91%) pada level Rp 5.075, sehingga kapitalisasi pasar BBRI mencapai Rp 769,17 triliun. Sebelumnya, rekor saham BBRI tertinggi dicatatkan pada 30 November 2022 dengan harga Rp 4.980.

Meskipun telah mencatatkan rekor, potensi kenaikan harga saham BBRI diproyeksi terus berlanjut. Beberapa analis masih memproyeksikan harga BBRI lebih tinggi dari level saat ini. Dalam risetnya, Trimegah Sekuritas merekomendasikan buy saham BBRI dengan target harga Rp 6.200.

Advertisement

Secara umum, analis Trimegah Sekuritas Adi Prabowo dan Amyra Ibrahim dalam risetnya mengungkapkan, tahun ini, BRI memiliki guidance pertumbuhan yang pruden untuk menjaga pertumbuhan yang berkelanjutan. Di sisi lain, BRI menargetkan pertumbuhan kredit sebesar 10-12% dengan tetap fokus pada segmen UMKM.

Terkait dengan hal tersebut, Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan bahwa pencapaian ini merupakan bentuk kepercayaan investor dengan strategi yang telah dipersiapkan untuk terus tumbuh di tengah gejolak kondisi perekonomian global.

“Dengan strategi jangka panjang yang telah disiapkan secara menyeluruh, perseroan meyakini mampu menghadapi berbagai tantangan dan peluang ke depan untuk menciptakan pertumbuhan yang berkelanjutan dan terus men-deliver economic maupun social value bagi seluruh pemangku kepentingan,” imbuh Sunarso dalam keterangannya, Minggu (16/4/2023).

Editor: Jauhari Mahardhika (jauhari@investor.co.id)

Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+ijaEXDjGdL1lZTE1, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

BAGIKAN

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMiZGh0dHBzOi8vaW52ZXN0b3IuaWQvbWFya2V0LzMyNzM0Ni9zYWhhbS1icmktYmJyaS1jZXRhay1yZWtvci1kYW4tbWVudWp1LXJwLTYyMDAtYm9zbnlhLWJpbGFuZy1iZWdpbmnSAQA?oc=5

2023-04-16 12:17:00Z
1935527147

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Saham BRI (BBRI) Cetak Rekor dan Menuju Rp 6.200, Bosnya Bilang Begini - Investor.ID"

Post a Comment

Powered by Blogger.